Wali Kota Malang Dorong Pembibitan Atlet Futsal Sejak Usia Dini

DAERAH, OLAHRAGA278 Views

Malang, http://gajayanatvnews.com -Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, menegaskan komitmennya dalam mendukung pembinaan dan pembibitan atlet futsal sejak usia dini melalui Turnamen Futsal Piala Wali Kota Malang. Kegiatan tersebut digelar di GOR Ken Arok, Sabtu (3/1/2026), dan diikuti oleh 29 tim pelajar dari berbagai sekolah di wilayah Malang Raya.

Turnamen ini menjadi salah satu langkah strategis Pemerintah Kota Malang dalam menjaring potensi atlet futsal muda yang memiliki bakat dan minat di bidang olahraga. Tidak hanya berfungsi sebagai ajang kompetisi, kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai sarana pembentukan karakter, peningkatan mental bertanding, serta penanaman nilai sportivitas di kalangan pelajar.

Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menyampaikan bahwa turnamen futsal pelajar ini merupakan bagian dari upaya pembinaan berkelanjutan bagi anak-anak usia dini. Melalui kompetisi seperti ini, para pelajar diharapkan dapat menambah jam terbang dan pengalaman bertanding, yang sangat penting dalam proses pembentukan atlet.

“Melalui turnamen ini, anak-anak tidak hanya belajar teknik bermain futsal, tetapi juga membangun mental, disiplin, dan sportivitas. Ini menjadi fondasi penting bagi mereka yang kelak ingin meniti jalan sebagai atlet profesional,” ujar Wahyu Hidayat.

Dukungan terhadap pembinaan futsal pelajar juga disampaikan Sekretaris Umum KONI Kota Malang, Joko Susanto. Ia menjelaskan bahwa turnamen ini merupakan bagian dari program jangka pendek KONI Kota Malang yang disiapkan sebagai langkah awal menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2027.

Menurut Joko, pembinaan harus dimulai sejak usia dini agar Kota Malang memiliki regenerasi atlet yang kuat dan berkelanjutan. Dengan melibatkan pelajar sejak awal, diharapkan prestasi olahraga Kota Malang dapat terus meningkat di masa mendatang.

“Kami menyiapkan program ini sebagai bagian dari persiapan Porprov 2027. Pembibitan atlet usia dini menjadi kunci agar Kota Malang bisa bersaing dan meraih prestasi,” jelasnya.

Pemerintah Kota Malang berkomitmen untuk terus mendukung penyelenggaraan kegiatan olahraga pelajar sebagai bagian dari pembinaan atlet secara berkelanjutan. Melalui turnamen dan kompetisi yang rutin digelar, Kota Malang diharapkan mampu melahirkan atlet futsal berprestasi yang dapat bersaing di tingkat regional maupun nasional.(wg1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *